Tutorial Membuat Foto Tua dengan Photoshop

Kali ini kita membahas bagaimana cara membuat foto yang baru saja diambil/difoto akan tampak seperti foto pada 50 tahun yang lalu. Caranya cukup mudah, dan dapat diterapkan pada foto apapun yang kita inginkan. Ikuti semua langkahnya maka akan mendapatkan hasil yang sangat memuaskan. Untuk Tutorial ini saya menggunakan Photoshop CS (terserah pake versi apa aja)

Step 1
Bukalah foto yang kita akan ubah menjadi foto tua, dan jangan lupa untuk men-set foto tersebut menjadi mode RGB. Jika kita belum yakin silahkan menchecknya pada IMAGE//MODE//RGB COLOR.
Untuk sample ane pake foto dibawah ini :

Langkah selanjutnya adalah menambahkan border putih pada foto kita, kita mungkin ingat bahwa foto-foto jaman baheula atau jaman dahulu selalu ada border putih disekitarnya. Maka untuk membikin foto semirip mungkin dengan foto jaman dulu, maka jangan tinggalkan langkah ini… he... he...

Jika pada kasus tertentu kita membutuhkan layer background yang terkunci menjadi layer biasa maka, Double+Klik Background Layer pada Layer Palette. Dan tekan OK pada windows dialog.

Kemudian untuk membuat border maka pergi ke IMAGE//CANVAS SIZE, kemudian isikan 20 pixels pada width dan 20 pixel pada height.

Kemudian kembali ke Layers Palette dan tekan Create a New Layer button pada bagian bawah palette. Drag layer baru tersebut ke bagian bawah foto anda.

Kemudian set Foreground Color anda menjadi # F5EBDF dan isi layer dengan warna tersebut (ALT+DEL)

Hasilnya adalah sebagai berikut :


Step 2
Kembali ke Layers Palette dan aktifkan foto anda dengan cara meng-kliknya. Tambahkan Noise pada foto dengan menekan FILTER//NOISE//ADD NOISE… , set noisenya antara 3 dan 6 % , set juga Distributionnya ke Gaussian dan tandai Monochromatic.

Sekarang saatnya menghilangkan warna dari foto anda dengan menggantikannya dengan warna sepia. Pada bagian bawah Layers Palette tekan Add a Fill-or adjustment layer button, kemudian pilih HUE/SATURATION dari menu.

Tandai Colorize dan masukkan Hue dengan nilai 23, Saturation dengan nilai 13, dan Lightness 0. Kemudian tekan OK dan pergi ke LAYER//CREATE CLIPPING MASK (CTRL+ALT+G)
Maka hasilnye yaitu :


Step 3
Foto memang tampak sepert tua, tetapi ini tidak cukup, foto anda terlalu bersih dan tidak ada kerusakan sedikitpun, saatnya kita membuat foto tampak lebih kotor dan ada sedikit kerusakan.

Tekan Create a New Layer-button pada bagian bawah Layers Palette untuk membuat layer baru. Kemudian pilih Rectangular Marquee Tool (M) pada Tool Bars untuk membuat teksture yang akan melapisi bagian atas foto anda. Seleksilah sebagian atau separuh bagian atas foto anda, kemudian set foreground anda dengan #C7B299 dan isikan pada seleksi yang anda buat dengan menekan G(Paintbucket Tool).

Kemudian pergi ke FILTER//TEXTURE//GRAIN, dan isikan Intensity : 40, Contrast : 50, dan Grain Type : Vertical.

Selanjutnya FILTER//BRUSH STROKES//SPATTER, isikan Spray Radius : 10 dan Smoothness : 5


Step 4
Hilangkan seleksinya dengan menekan CTRL+D dan pergi ke EDIT//FREE TRANSFORM (CTRL+T). Dan kemudian pergi ke Option Bar dan set Reference Point (bagian kiri yang dilingkari merah) , kemudian set heightnya (H) menjadi 200 %. Kemudian tekan Commit button.

Kemudian pergilah ke Layers Palette dan ubah Blending Modenya menjadi Soft Light.


Step 5
Dengan diubahnya blending mode layernya maka foto akan tampak lebih gelap, maka dari itu kita butuh untuk meningkatkan contrast dan membuat foto agak lebih terang. Pada image yang lain juga membutuhkan sedikit variasi, jadi anda perlu mencoba dan mencoba lagi.

Untuk foto ini saya mengubah brightnessnya menjadi +7 dan Contrastnya +18, silahkan menggeser slidernya sampai anda menemukan Brightness dan Contrast yang tepat.


Step 6
Sekarang kita coba untuk membuat foto tua dengan bekas lipatan pada ujungnya. Untuk itu anda harus pindah ke Channels Palette dan tekan Create new channel button pada bagian bawah palette.

Kemudian tekan D pada keyboard dan X untu mengubah foreground menjadi warna putih dan pada background warna hitam.

Klik kanan pada Paintbucket Tool dan pilih Gradient Tool (G kemudian Shift+G)

Kemudian pada Option Bar pada bagian atas dan set bagian no. 1 menjadi Foreground to Background, kemudian tekan no. 2 Reflective Gradient, dan Modenya ganti menjadi Lighten (no. 3)

Drag gradient seperti gambar di bawah ini, atau anda punya kreatifitas lain…silahkan saja…


Step 7
Kemudian langkah selanjutnya adalah pergi ke IMAGE//ADJUSTMENTS//LEVELS (CTRL+L)

Dan kemudian Drag semua segitiga kearah kanan seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini.

Setelah diubah levelnya maka gambarnya akan berubah seperti ini :


Step 8
Ctrl+Klik pada channel, Alpha 1 pada Channels Palette dan kemudian klik RGB Channel. Kemudian pergi ke EDIT//COPY MERGED (SHIFT+CTRL+C) dan kemudian EDIT//PASTE(CTRL+V)

Setelah itu tambahkan layer style pada layer baru, kembali ke Layers Palette dan tekan Add a Layer Style button, kemudian pilih Bevel and Emboss dari menu, kemudian setting seperti gambar di bawah ini :

Untuk mengakhirinya, berikan sentuhan pada lipatan foto, dengan menaikkan contras dan brightnessnya.

Ctrl+Klik pada layer aktif untuk membuat seleksi. Tekan Add a fill-or adjustment layer button, kemudian pilih BRIGHTNESS/CONTRAST dari menu. Kemudian geser slider untuk mendapatkan bekas lipatan pada foto. Untuk foto ini, Brightness : +58 dan Contrast : +20.

Dengan demikian, maka selesailah foto baru yang berubah menjadi foto bener-bener tua.
 
You can watch this match on : Channel 1 | Channel 2 | Channel 3